Pendayagunaan Pelatihan Pembuatan Buket Dan Parsel Dalam Meningkatkan Kreatifitas Ekonomi Ibu-Ibu Pkk Kampung Macuan SP 5 Papua Barat

Authors

  • Dian Indriyani STKIP Muhammadiyah Manokwari
  • Elvi Rahmi STKIP Muhammadiyah Manokwari
  • Wiska Baharuddin STKIP Muhammadiyah Manokwari

Keywords:

Pelatihan Buket dan Parsel Kreatifitas Ekonomi

Abstract

Pengabdian pada masyarakat yang dilaksanakan  pada ibu-ibu PKK Kampung Macuan SP 5 merupakan salah satu pelatihan pembuatan buket dan parsel  dalam meningkatkan kreatifitas ekonomi ibu-ibu. Pelatihan ini sebagai salah satu alternative buah tangan dimana nantinya dengan inovasi pembuatan buket dan parsel ini dapat mengembangkan jiwa kewirausahaan serta meningkatkan ekonomi kreatif ibu-ibu. Kegiatan ini diikuti oleh 30 peserta selama kurang lebih 6 jam dimana kegiatan awal berupa bazar makanan dan beberapa buket serta parsel, lalu dilanjutkan dengan pelatihan pembuatan buket dan parsel dengan memanfaatkan limbah kertas sebagai bahan penyangga buket agar lebih ekonomis. Hasil akhir kegiatan ini ibu-ibu PKK mahir dan dapat berkresai sendiri mengembangkan bakat dan keterampilan dalam pembuatan buket dan parsel sehingga bisa menjadi nilai jual yang tinggi serta adanya inovasi baru dan pastinya dapat meningkatkan ekonomi kreatif ibu-ibu PKK

Downloads

Published

2024-02-07

How to Cite

Dian Indriyani, Elvi Rahmi, & Wiska Baharuddin. (2024). Pendayagunaan Pelatihan Pembuatan Buket Dan Parsel Dalam Meningkatkan Kreatifitas Ekonomi Ibu-Ibu Pkk Kampung Macuan SP 5 Papua Barat . Lentera Arfak: Jurnal Pendidikan Dan Sains, 2(1), 60–64. Retrieved from https://jurnaljpsla.umpb.ac.id/index.php/LenteraArfak/article/view/11